Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Vietnam, Timnas U-19 Indonesia Diminta Bermain Lepas

By Senin, 11 September 2017 | 14:12 WIB
Penyerang Egy Maulana Vikri (kiri) bersama rekan-rekannya dari timnas U-19 Indonesia merayakan gol ke gawang timnas U-19 Myanmar pada laga perdana Grup B PIala AFF U-18 2017 di Stadion Thuwunna, Yangon, 5 September 2017.
AseanFootball.org
Penyerang Egy Maulana Vikri (kiri) bersama rekan-rekannya dari timnas U-19 Indonesia merayakan gol ke gawang timnas U-19 Myanmar pada laga perdana Grup B PIala AFF U-18 2017 di Stadion Thuwunna, Yangon, 5 September 2017.

 Manajer Timnas U-19 IndonesiaRoni Fauzan, menyatakan para pemain Garuda Nusantara harus bermain lepas, tenang dan tanpa beban saat melawan Vietnam.

Menurutnya, Vietnam merupakan tim bagus tetapi pasti punya kelemahan. 

"Tim pelatih Timnas U-19 juga sudah punya formula meredam agresivitas permainan Timnas U-19 Vietnam dan kita ingin anak-anak juga bermain cantik serta ciamik."

"Semoga besok kami memperoleh kemenangan dan melenggang mulus ke babak semifinal."

(Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia Vs Vietnam)

"Kembali lagi kami memohon doa dan dukungannya kepada warga Indonesia agar Timnas U-19 Juara Piala AFF tahun ini," kata Roni.

Timnas Indonesia U-19 akan melawan Vietnam dalam laga ketiga kedua tim di Grup B Piala AFF U-18.

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Thuwunna, Myanmar, Senin (11/9/2017) pukul 15.00 WIB.

(Baca Juga: Live Streaming Timnas U-19 Indonesia Vs Vietnam, Senin (11/9/2017))


Editor : Andi Ernanda
Sumber : Tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X