Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Strategi Matang yang Dipersiapkan Timnas Indonesia untuk Menjungkalkan Timor Leste

By Minggu, 20 Agustus 2017 | 13:23 WIB
Para pemain timnas Indonesia merayakan kemenangan atas Filipina di depan tribune suporter asal Tanah Air yang memberi dukungan langsung di Stadion Shah Alam, Kamis (17/8/2017). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT)

Tim pelatih Timnas Indonesia U-22 terus merotasi pemainnya selama perhelatan SEA Games.

Asisten Pelatih Timnas Indonesia Bima Sakti mengatakan jadwal pertandingan penyisihan Grup B sangat mepet.

Sehingga beberapa pemain Timnas Indonesia merasa kurang fit untuk melakoni laga berikutnya.

"Pemain ditempatkan sesuai dengan posisi mereka, tapi tergantung juga dengan situasi tertentu," kata Bima, dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI, Minggu (20/8/2017).

Menghadapi Timor Leste di Stadion Majlis Perbandaran Selayang, Selangor, Minggu (20/8/2017), Bima menyatakan persiapan tim sudah matang.

Beberapa rekaman permainan Timor Leste sudah dipertontonkan pada pemain.

Sehingga pemain dituntut untuk fokus dan konsentrasi saat bertanding.

"Kita sudah beri gambaran kepada mereka bagaimana kinerja tim Timor Leste saat bertahan dan menyerang," kata Bima, dikutip SuperBall.id dari laman PSSI, Minggu (20/8/2017).

Kemungkinan Timnas Indonesia akan memasang formasi 4-4-2 untuk menghadapi Timor Lester.

Kartika Aji (GK): Gavin K, Hansamu Yama (C), Ricky F, Rezaldi H; Evan D, Hargianto, Saddil R, Septian David; Ezra W, Yabes R