Diminati Banyak Klub, Persib Bandung Bakal Pertahankan Febri Hariyadi

By Andi Ernanda - Jumat, 25 Agustus 2017 | 15:29 WIB
Aksi gelandang Persib Bandung, Febri Hariyadi, saat tampil melawan Bhayangkara FC dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu (4/6/2017). (FERNANDO RANDY/BOLA/JUARA.NET)

Penampilan cemerlang punggawa Persib Bandung dan Timnas Indonesia Febri Hariyadi ternyata menarik minat satu klub Malaysia, Selangor FA.

Namun tampaknya keinginan tersebut sulit direalisasikan.

Sebab manajemen Maung Bandung enggan melepas pemain muda tersebut.

Manajer Persib, Umuh Muchtar menegaskan, Febri Hariyadi tidak akan dilepas ke klub manapun yang menginginkan jasa pemain 21 tahun itu.

"Pasti dipertahankan, sebab yang ingin Febri banyak, dia akan tetap dipertahankan," ujar Umuh Muchtar di Lapangan Lodaya, Kota Bandung, Jumat (25/8/2017).

Febri Bow, sapaan akrabnya, memiliki kontrak selama lima tahun di Persib hingga tahun 2021.

Penampilan apiknya tentu saja mengundang banyak minat dari banyak klub, termasuk klub dari luar negeri.

Febri Hariyadi sendiri berhasil menciptakan gol bagi Timnas U-22 Indonesia melalui sepakan jarak jauh ketika berjumpa Kamboja pada ajang SEA Games Malaysia 2017, Kamis (24/8/2017).