Delapan gol Sulsel disumbangkan oleh Fredik Dale, M Adiwat, Rahmat Todjib, sepasang gol dari Sahir, dan hatrick oleh Anzar.
Sedangkan dua gol Jateng dibukukan oleh Anton Cahyo dan Ahmad Wilarso.
Azhar mengatakan Sulsel bangkit setelah tertinggal 1-2 dari Jateng di babak pertama.
Ia menekankan kepada anak-anak asuhnya agar bermain dengan semangat karena membawa nama Sulsel di pundaknya.
"Kemenangan ini berkat kerja keras dari pemain yang tidak mudah untuk menyerah karena memiliki semangat kedaerahan," kata Azhar, Sabtu (16/9/2017).
"Kami Sulsel selalu menekankan di dalam diri tidak mau kalah di setiap pertandingan," ucap Azhar menambahkan.
Azhar mengakui fisik pemain Sulsel melemah dalam laga ini karena waktu istirahat yang sangat minim.
Di laga final nanti, Sulsel akan menunggu pemenang antara Tim Futsal Jawa Barat (Jabar) atau Tim Futsal Sulawesi Tenggara (Sultra) yang akan bertanding di GOR Jatinangor, Sabtu (16/9/2017) pukul 14.00 WIB.
Azhar mengaku timnya lebih senang bertemu dengan Jabar.
Sebab, Jabar merupakan tuan rumah dan ia melihat pertandingan tersebut lebih bergairah.
"Saya lebih senang bertemu dengan Jabar karena selain tuan rumah, kami bisa mengetest kemampuan kami seperti apa."
"Evaluasi yang akan kami lakukan untuk laga final nanti lebih kepada masalah finishing saja," ucap Azhar.
Sebelum laga final, masih ada partai perebutan tempat ketiga pukul 11.00 WIB.
Foto: Tim Sulsel (Merah) saat melawan Tim Jateng (Hijau) di GOR Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, Sabtu (16/7/2017).