Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang asing Persija Jakarta Reinaldo Elias da Costa punya pengalaman segudang dalam kariernya sebelum akhirnya bermain di Asia Tenggara bersama klub Malaysia dan sekarang di Indonesia.
Reinaldo memulai kariernya bersama klub Brasil America Mineiro pada 2004 lalu pindah ke Corinthians Alagoano pada tahun 2005.
Setelahnya, dia mencoba peruntungan bermain di luar Brasil dengan mencicipi Liga Australia Brisbane Roar, Liga Korea Selatan bersama klub Busan I'Park, atau di Liga Tiongkok bersama Beijing Guoan.
Memasuki usia kepala tiga, Reinaldo gabung ke klub Liga Malaysia bersama klub Sime Darby yang diperkuatnya semusim pada 2015/16.
Kepada wartawan yang mengunjunginya di Rumah Sakit Premier Bintaro, pekan lalu, pemain yang kini berusia 33 tahun itu sedikit menceritakan kenangannya saat masih bermain di Brasil.
Pemain kelahiran tahun 1984 itu mengatakan bahwa dirinya pernah bermain bersama pemain-pemain yang kini namanya sudah tak asing lagi buat para pecinta sepak bola.
Eks penyerang Lyon, Frederico Chaves Guedes atau dikenal dengan Fred serta Joao Alves de Assis Silva atau dikenal dengan nama Jo, adalah segelintir pemain-pemain tenar asal Brasil yang pernah satu tim dengannya.
Fred adalah penyerang cadangan saat America Mineiro di saat Reinaldo menjadi pilihan utama klub itu.
"Kamu tahu Fred? dia itu cadangan saya saat kami masih bermain bersama di America Mineiro, Jo juga kalian tahu? saya pernah satu tim dengannya," kata Reinaldo mengungkapkan.
"Sampai sekarang saya masih menjalin komunikasi dengannya, bisa dibilang Fred adalah temain baik saya," katanya menambahkan.