Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perjuangan Persegres Gresik United masih belum menemui hasil baik.
Pekan lalu menghadapi PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta, Persegres dibantai habis-habisan dengan skor 1-5.
Pemain Persegres Gresik Jusmadi mengatakan seluruh pasukan Laskar Joko Samudro sudah berusaha maksimal.
Sayanganya dewi fortuna belum berpihak pada Persegres sehingga hasil buruk masih menerpa.
"Kami sudah berjuang maksimal di laga sebelumnya, mungkin faktor keberuntungan yang belum berpihak," kata Jusmadi, dikutip SuperBall.id dari laman Liga 1, Selasa (26/9/2017).
Selain keberuntungan Jusmadi juga blak-blakan tentang faktor lain yang membuat Persegres terus menderita di dasar klasemen.
Jusmadi menyebut faktor adaptasi dan komunikasi masih menjadi masalah Persegres Gresik.
"Faktor adaptasi dan komunikasi masih menjadi kendala di tim Persegres Gresik United."
Faktor tersebut tampaknya belum terselesaikan saat ditumbangkan PSM Makassar.
Persegres harus berhadapan lagi dengan tim kuat, Madura United di Stadion Petrokimia, Selasa (26/9/2017) pukul 18.30 WIB.