Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tahapan pembinaan sepak bola Indonesia akan segera diterapkan oleh PSSI.
Dilansir BolaSport.com dari akun resmi Twitter-nya, PSSI akan membagi tahap pembinaan dalam Filosofi Sepakbola Indonesia.
Pembagian tahap pembinaan ini akan dipisah menjadi tiga fase usia.
Dalam #FilosofiSepakbolaIndonesia, tahapan pembinaan dibagi menjadi tiga. Setiap kelompok umur memiliki penanganan berbeda. pic.twitter.com/X2aDut2xqz
— PSSI - FAI (@pssi__fai) October 10, 2017
Tahap fase usia yang pertama adalah usia 6-9 tahun.
Dalam tahap ini, permainan sepakbola akan dimankan empat pemain dalam satu tim atau 4 vs 4.
Direktur Teknis PSSI, Danurwindo, menyatakan jiga pada tahap ini bertujuan untuk mengenalkan bermain sepak bola bagi anak usia dini.
(Baca Juga: Borneo FC U-19 Sudah Kantongi Kelemahan Thailand U-19)
"Tujuannya untuk mengenalkan bermain sepak bola dengan gembira, tahu aturan main, menghormati teman, lawan wasit dan semua yang terlibat dalam sepakbola termasuk gaya hidup," terangnya.
Tahap kedua yaitu untuk usia 10-13 tahun.
Pada tahap ini, permainan sepak bola akan dimainkan oleh tujuh pemain dalam setiap tim, atau 7 vs 7.
"Jenjang ini untuk pengembangan skill. Lapangan dibuat terbatas dengan jumlah pemain terbatas," ujarnya.
"Dalam kondisi lapangan tersebut, ada teman serta lawan, pemain selalu dihadapkan pada situasi pengambilan keputusan." tambahnya.
Pada tahap ketiga yaitu diperuntukan untuk usia 14 hingga 17 tahun.
Pada tahap ini, permainan akan dimainkan oleh sebelas pemain dalam setiap tim, atau 11 vs 11.
"Fase ini adalah pengaplikasian skill, saat keadaan menyerang, bertahan dan transisi. Ketika pemain berada di umur 17, mereka sudah kuat, punya cara bermain, hingga memiliki metode latihan yang baik." ujarnya.