Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jelang laga melawan Madura United, tuan rumah Persib Bandung tengah mendapatkan sorotan.
Tim berjuluk Maung Bandung itu mendapatkan kritikan tajam dari suporternya sendiri.
Ribuan Bobotoh, sebutan suporter Persib Bandung, sempat melakukan protes terhadap merosotnya peforma tim, Selasa kemarin (17/10/2017).
Menurut Pelatih Madura United, Gomes de Oliviera, tekanan suporter terhadap manajemen kurang lebih akan menguntungkan timnya.
"Demo itu tentu menjadi keuntungan bagi Madura United," ucap Gomes de Oliviera, Rabu (18/10/2017).
Terlebih, hal serupa tidak terjadi untuk Madura United yang dalam kondisi kepercayaan tinggi dari managemen dan juga suporter.
Sehingga, tidak ada alasan untuk pemain Madura United memberikan permainan terbaiknya.
"Sebaliknya, itu tidak terjadi kepada kita dan besok para pemain harus bermain kompak untuk mendapatkan tiga poin," jelasnya.
Laga Persib kontra Madura United akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Kamis (19/10/2017).