Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rohit Chand Tinggalkan Persija Jakarta Lebih Cepat Sebelum Liga 1 Berakhir

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 10 November 2017 | 16:29 WIB
Gelandang Persija, Fitra Ridwan, bersama Rohit Chand (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Kompetisi Liga 1 2017 akan segera berakhir pada akhir pekan ini.

Berakhir kompetisi kasta tertinggi di Indonesia itu membuat gelandang asal Nepal, Rohit Chand, resmi meninggalkan klubnya, Persija Jakarta.

Rohit akan kembali ke negaranya tersebut untuk membela timnas Nepal melawan timnas Filipina dalam ajang Kualifikasi Piala Asia 2019.

Manajemen Persija juga sudah menerima surat tersebut dari federasi sepak bola Nepal (ANFA) untuk memanggil Rohit Chand pada Selasa (7/11/2017).

"Rohit dipanggil timnas Nepal untuk melawan Filipina pada Selasa (14/11/2017) di Kathamandu di ajang AFC Asian Cup 2019 Qualifiers," kata Media Officer Persija, Darwis Satmoko, kepada BolaSport.com, Jumat (10/11/2017).

(Baca Juga: Dipanggil Timnas Indonesia, Spaso Tak Sabar Ingin Nyanyikan Lagu Indonesia Raya)

Darwis tidak mengatakan bagaimana kontrak Rohit bersama Persija di musim ini.


Gelandang Persija Jakarta, Rohit Chand, dalam pertandingan uji coba menghadapi Indonesia U-22 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada Rabu (5/4/2017).(HERKA YANIS PANGARIBOWO/JUARA.NET)

Perlu diketahui, pemain bernomor punggung 32 itu memiliki kontrak bersama Persija hingga akhir musim ini.

 

"Rohit diharapkan sudah bergabung dengan timnas Nepal dari tanggal 10-14 November. Makanya Rohit berangkat hari ini ke Nepal," ucap Darwis menambahkan.

Gelandang berusia 25 tahun itu merupakan pemain penting bagi timnas Nepal.

Tak jarang pula, Rohit mengenakan ban kapten untuk memimpin rekan-rekannya bertanding membela timnas Nepal.

Dengan perginya Rohit ke Nepal, maka mantan pemain PSPS Pekanbaru tersebut tidak bisa memperkuat Persija saat menantan Bhayangkara FC dalam pekan ke-34 Liga 1 2017.

Laga Persija kontra Bhayangkara FC akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (12/11/2017).

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P