Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Nasib miris yang dialami Persegres Gresik United tak sejalan lurus dengan yang dirasakan para pemain.
Meski gagal melanjutkan kiprah di kasta teratas lantaran terdegradasi, pemain Persegres nyatanya masih laris diburu klub Liga 1.
Dari tiga pemain asing yang dimiliki Persegres di Liga 1 musim 2017, ada satu yang resmi dipinang klub lain.
(Baca Juga: Sudah Diputuskan, Sriwijaya FC Pilih Piala Presiden daripada Berlaga di Vietnam)
Pemain tersebut adalah mesin gol Persegres, Patrick da Silva.
Bomber berkebangsaan Brasil tersebut pada musim depan akan berbaju Barito Putera.
Sementara dua pemain asing lain milik Persegres di musim lalu, Yusuke Kato dan Sasa Zecevic, masih belum terdengar kabarnya.
Patrick sendiri melengkapi kepingan puzzle pemain asing Barito Putera untuk kompetisi musim depan.
"Patrick da Silva merupakan salah satu pemain asing yang direkomendasikan oleh tim pelatih," ucap Asisten Manajer Barito Putera, Syarifuddin Ardasa.
"Sudah kami proses, hanya saja belum tandatangan kontrak karena Patrick saat ini masih berada di Brasil," tambahnya.