Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Laga play-off Liga Champions Asia 2018 antara Bali United kontra Tampines Rovers akan berlangsung pada Selasa (16/1/2018).
Pertandingan tersebut akan berlangsung di kandang Bali United, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Penyerang Tampines Rovers, Khairul Amri pun sangat-sangat mewaspadai sejumlah pemain Bali United.
(Baca Juga: Tampines Rovers Pincang saat Hadapi Bali United)
Pemain berusia 32 tahun itu bahkan sudah menyebut ada tiga sosok yang wajib diwaspadai Tampines Rovers.
Tiga pemain yang diwaspadai Amri adalah Irfan Bachdim, Stefano Lilipaly, dan Ilija Spasojevic.
"Khusus sepak bola indonesia setelah ditinggal sekian lama, berkembang sangat pesat, sangat cepat," ujar Amri seperti dikutip dari Tribun Bali.
"Apalagi Timnas Indonesia saat ini ada Irfan Bachdim, Stefano Lilipaly, dan Ilija Spaso yang saat ini bermain untuk Bali United."
"Mereka tentu harus diantisipasi semua pemain Tampines Rovers," tambah Amri.
Laga Bali United kontra Tampines Rovers sendiri bakal menjadi nostalgia bagi Khairul Amri.
Pasalnya Amri pernah merumput di Indonesia bersama tim asal Kalimantan, Persiba Balikpapan.