Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Martapura FC tak gentar menghadapi Barito Putera yang berada di kasta teratas Liga Indonesia.
Asisten Pelatih Martapura FC Amir Yusuf Pohan mengaku sudah menyiapkan strategi khusus untuk meredam agresivitas Barito Putera.
"Melawan tim yang setingkat di atas harus dengan strategi khusus, kemarin kami sudah mendapatkan gambaran saat dikalahkan Mitra Kukar," kata Amir, dikutip SuperBall.id dari
"Melawan tim yang levelnya di atas, harus ada strategi khusus. Kemarin kami sudah mendapat gambaran saat menghadapi Mitra Kukar," tutur Amir.
SuperBall.id memprediksi Martapura FC Qischil Minny bakal digandeng dengan Uko Wahyu untuk menggeber pertahanan Barito Putera.
Di lini tengah akan dipasang empat pemain yang dihuni oleh Agus Setia Wibowo, Amirul Mukminin, Bissa Donald dan Kossounou Andres.
Demi memperkokoh benteng bertahanan, Muhamad Taufan dibantu ekene Stanley, Mohamad Arozi, dan Aditya Putra Dewa.
Martapura FC akan memasang Dedy Haryanto sebagai penjaga gawang.
Seluruhnya akan dimainkan dalam formasi 4-4-2 untuk memupuskan harapan Barito Putera ke fase berikutnya.
A post shared by SuperBall.id (@superballid) on