Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Andalan PSM Makassar Harus Jalani Terapi Selama Dua Pekan

By Gangga Basudewa - Rabu, 24 Januari 2018 | 14:44 WIB
Pemain PSM Makassar, Willem Jan Pluim, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Bhayangkara FC dalam pekan ke-30 Liga 1 2017 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (19/10/2017) malam (FERNANDO RANDY/BOLA/BOLASPORT)

Pemain PSM Makassar asal Belanda, Wiljan Pluim, tampak berlatih terpisah saat seluruh pemain berlatih di lapangan futsal Beckham, Gowa, Selasa (23/1/2018).

Playmaker skuat Ayam Jantan dari Timur itu hanya mengikuti latihan ringan didampingi oleh dokter dan fisioterapi tim.

Wiljan menderita cedera saat laga final PSM Asia Super Cup, Minggu (21/1/2018) malam di Stadion Andi Mattalata Matoanging.

Pluim yang menyumbangkan satu gol untuk PSM ditarik keluar beberapa menit sebelum laga berakhir.

Dokter tim PSM Makassar, Dr Arga menerangkan bahwa saat ini Wiljan tengah menjalani proses pemulihan akibat adanya indikasi cedera ACL.

Namun itu untuk prakiraan sementara dan masih akan dilakukan pemeriksaan ulang lagi.

Sehingga Wiljan pun harus menjalani masa terapi selama dua pekan.

"Dia butuh terapi dua minggu untuk dilihat lagi, tapi sejauh ini masih baik-baik saja," tuturnya saat ditemui.

Wiljan Pluim merupakan pemain yang berstatus Marque Player pada kompetisi tahun 2017 lalu.

Ia merupakan salah satu pemain kunci PSM, bahkan ia masuk dalam nominasi pemain terbaik Liga 1 Indonesia 2017 lalu.