Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Nama Evan Dimas kembali mendominasi sosok terbaik di Liga Super Malaysia.
Sebelumnya, FourFourTwo menyebut bahwa Evan Dimas adalah salah satu dari tiga pemain kunci Selangor FA untuk musim 2018.
Kini nama Evan kembali muncul sebagai salah satu pemain dari 10 rekrutan baru yang dianggap krusial untuk musim 2018.
Dilansir SuperBall.id dari FourFourTwo Malaysia, Senin (29/1/2018), Evan disebut akan menjadi maestro di lini tengah Selangor FA.
Gelandang Timnas Indonesia ini juga dinilai telah menunjukkan peforma terbaiknya saat masih bermain di Bhayangkara FC.
A post shared by SuperBall.id (@superballid) on
Saat itu, Evan dan Ilham Udin yang kini juga berseragam Selangor FC mempunyai kerja sama yang apik dengan Ilija Spasojevic.
Ilija Spasojevic juga meninggalkan Bhayangkara FC dan kini bermain di Bali United.
Penampilan Evan di Liga Super Malaysia mamang patut ditunggu karena jauh sebelum debutnya pemain berusia 22 tahun ini terus menjadi perbincangan.
10 REKRUTAN TERPENTING DI LIGA SUPER MALAYSIA
1. Brendan Gan (Perak)
2. Zac Anderson (PKNS)
3. Jorge Pereyra Diaz (JDT FC)
4. Indra Putra Mahayuddin (Kuala Lumpur)
5. R. Gopinathan (Melaka United)
6. Chan Vathanaka (Pahang)
7. Evan Dimas (Selangor FA)
8. Pablo Pallares (Kedah)
9. S. Veenod (Kelantan)
10. Nicolas Velez (Negeri Sembilan)