PT LIB Janjikan Liga 1 Musim 2018 Lebih Menarik

By Gangga Basudewa - Senin, 19 Maret 2018 | 17:49 WIB
CEO, Risha Adi Wijaya, (kiri), Dirut, Berlinton Siahaan (tengah), dan COO PT LIB, Tigorshalom Boboy (kanan), mengumumkan bahwa pihaknya telah melunasi semua dana subsidi ke peserta Liga 1 2017, di Menara Mandiri, Jakarta, Selasa (6/3/2018). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

Kompetisi sepak bola teratas Indonesia, Liga 1 2018 siap untuk bergulir akhir pekan ini.

Persija Jakarta vs Bhayangkara FC akan menjadi pertandingan pembuka yang akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (23/3/2018).

Direktur Utama PT Liga Baru Indonesia (LIB), Berlinton Siahaan menyakini bahwa liga 1 2018 akan lebih semarak dari musim sebelumnya.

Masuknya tiga tim besar Indonesia, Persebaya Surabaya, PSIS Semarang dan PSMS Medan di Liga 1 menjadi salah satu alasannya.

"Kami yakin kompetisi tahun ini akan lebih semarak dari tahun sebelumnya."

(Baca Juga: Aksi Bela Egy Maulana dari Publik Indonesia di Dunia Maya Disoroti Media Polandia)

"Karena 18 klub yang mengikuti kompetisi Go-jek Traveloka ini diantaranya pernah menjadi juara di strata tertinggi kompetisi tanah air," kata Berlinton Siahaan saat ditemui di acara Launching Kompetisi Sepak bola Liga 1 di Studio 5 Indosiar, Daan Mogot, Jakarta, Senin (19/3/2018).

"Itu artinya semangat persaingan masa lalu, fanatisme suporter dan juga unsur teknis akan menjadi daya tarik pembeda pada kompetisi musim ini," lanjutnya.

Kompetisi Liga 1 2018 nantinya akan berlajan selama sembilan bulan atau dengan asumsi akan berakhir pada 9 Desember 2018.

Masing-masing tim akan menjalani 34 pertandingan, dengan rinciam 17 laga tandang dan 17 laga kandang.

Sementara itu, dari total 306 pertandingan yang akan dipertandingkan di Liga 1 2018. 238 pertandingan akan disiarkan langsung oleh televisi nasional. Sedangkan, 68 pertandingan lainnya akan disaksikan melalui streaming.