Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Mitra Kukar, Madura United Bakal Bermain Tanpa Kesalahan

By Suci Rahayu - Kamis, 12 April 2018 | 21:42 WIB
Pelatih Madura United, Milomir Seslija, saat mendampingin timnya melawan PSIS Semarang dalam laga uji coba di Stadion Ratu Pamellingan Pamekasan, Jawa Timur, Minggu (11/03/2018) malam. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Milo justru melihat jika Bayu Pradana dan kolega punya potensi besar.

(Baca Juga: Koreografi Bobotoh dan BCS Lebih Dulu Disorot Publik Dunia Dibanding The Jakmania)

“Semua pemain Mitra Kukar bagus baik itu pemain lokal atau asing."

"Mereka punya pelatih yang bagus dengan taktik yang bagus juga. Kami akan menekan mereka dan mengurangi kesalahan,” papar pelatih asal Bosnia Herzegovina.

Sementara itu, Milo juga tidak mempermasalahkan absennya Zah Rahan di laga melawan Mitra Kukar.

Pemain asal Liberia tersebut bakal absen karena alasan administrasi. Zah Rahan harus mengusurus visa.

“Zah Rahan tidak bermain, tapi saya tidak khawatir soal itu. Semua pemain kami siap gantikan dia dan semua pemain kami lapar akan prestasi."

"Saya percaya pada semua pemain. Kami punya pemain dan berpengalaman,” tutur Milo.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P