Ke Singapura, Persija Bakal Hajar Home United

By Muhammad Robbani - Minggu, 6 Mei 2018 | 15:31 WIB
Pemain Persija Jakarta merayakan gol yang dicetak Rohit Chand saat melawan Borneo FC dalam laga pekan keempat Liga 1 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (14/4/2018) malam. ( FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM )

Persija Jakarta telah berangkat ke Singapura, Minggu (6/5/2018) siang. Mereka pergi menuju ke markas Home United untuk laga awal pekan ini.

Persija akan dijamu Home United pada leg pertama semifinal zona ASEAN Piala AFC 2018 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (8/5/2018).

Ini adalah kali kedua buat Persija ke Stadion Jalan besar, setelah sempat mencicipi venue itu saat dijamu Tampines Rovers pada laga terakhir fase Grup H Piala AFC.

(Baca juga: Andritany Absen, Pertahanan Persija Percaya Beri Kepercayaan Penuh pada Kiper Cadangan)

Persija sudah tidak menghawatirkan rumput sintetis stadion itu lagi karena sudah pernah bermain di sana.

"Kami siap bermain di lapangan apapun. Pemain kami profesional," ujar Manajer Persija, Ardhi Tjahjoko. 

"Pemain dalam kondisi bagus semua. Semua siap dimainkan tergantung strategi coach Teco (sapaan Stefano Cugurra)," kata pria berpangkat Marsekal Pertama TNI AU.

(Baca juga: Starting XI Persebaya Vs Arema FC - Tiga Pemain Asing Jadi Cadangan)

Ditegaskan Ardhi, Persija bertekad meraih hasil maksimal dalam lawatannya ke Singapura.

"Di Singapura, kami ingin meraih hasil maksimal agar lebih mudah nantinya menjalani leg kedua di Jakarta," ucapnya mengakhiri pernyataan.

Macan Kemayoran akan gantian menjamu Home United pada leg kedua di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada Selasa (15/5/2018).