Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persija Ingin Anak Asuhnya Fokus Sejak Menit Awal

By Gangga Basudewa - Sabtu, 12 Mei 2018 | 15:43 WIB
Pelatih dan pemain Persija Jakarta, Stefano Cugurra serta Novri Setiawan saat memberikan keterangan pers di Ruang Media SUGBK, Jumat (11/5/2018). (MEDIA PERSIJA JAKARTA)

Persija menelan kekalahan 2-3 saat menghadapi Home United pada laga semifinal leg pertama Zona ASEAN Piala AFC di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (8/5/2018).

Kekalahan itu pun dijadikan acuan Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra saat menghadapi Madura United.

Menurut sosok yang akrab disapa Teco, konsentrasi menjadi titik fokus utama agar timnya tidak mengulang kesalahan yang sama saat menghadapi Home United yakni kebobolan di menit-menit awal.

Hal itu lah yang dinilainya menjadi akar kekalahan Persija atas Home United.

(Baca Juga: VIDEO - Bukti Gol Lerby Eliandry ke Gawang Persebaya Offside)

“Waktu lawan Home United , mereka bisa cetak gol di menit awal, pasti itu hilang konsentrasi. Saya sudah bicara sama pemain harus konsentrasi."

"Tidak boleh kebobolan awal-awal menit. Kalau itu terjadi lawan punya semangat tinggi."

"Kami harus belajar secara tim, bukan individu,” kata Teco dalam jumpa pers sebelum laga kontra Madura United di ruang jumpa pers SUGBK, Senayan, Jakarta, Jumat (11/5/2018).

Pertandingan Persija kontra Madura United akan dihelat pada Sabtu (12/5/2018) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta dan waktu kick-off akan dimulai pukul 21.00 WIB.