Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Persija Jakarta Kontra Home United

By Fitri Asrianggi - Selasa, 15 Mei 2018 | 15:11 WIB
Persija Jakarta siap meladeni Home United di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (15/5/2018). (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Persija Jakarta akan menghadapi Home United pada leg kedua semifinal Zona ASEAN Piala AFC 2018.

Kedua tim akan berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (15/5/2018).

Sebelumnya, pada leg pertama Persija menelan kekalahan di Stadion Jalan Besar, Singapura, dengan skor 2-3.

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Pada laga tersebut, Ramdani Lestaluhu menjadi sosok pahlawan yang mampu membobol gawang Home United dua kali.

Kini, Persija mengusung target tinggi untuk bisa menaklukkan klub asal Singapura itu.

(Baca juga: Perwakilan Persebaya Terhindar dari Bom di Polrestabes Surabaya)

Bahkan, sang pelatih Stefano Cuggura mengaku tak ingin mengulang kekalahan di leg pertama.

Teco, sapaan akrabnya, meminta para anak asuhnya untuk mengusung gol cepat.

“Kemarin kami kemasukan di menit-menit awal, kalau sudah begitu itu akan membuat lawan semakin percaya diri," kata Teco dilansir BolaSport.com dan SuperBall.id dari Tribun Jakarta.

"Besok saya mau kami yang harus cetak gol di menit-menit awal, karena itu bisa membuat kita percaya diri,” tegas Teco.

Teco juga mengatakan bahwa anak-anak asuhnya harus bermain lebih bersemangat untuk meraih kemenangan.

Tak hanya itu, Persija juga menyelipkan satu nama pemain Home United yang patut diwaspadai.

Persija harus mewaspadai gelandang serang asal Korea Selatan, Song Ui-young, bila ingin memperbesar peluang menang dari Home United.

Dari tujuh laga Home United di Piala AFC musim ini, Ui-young hanya absen mencetak gol pada matchday kedua Grup F kontra Ceres-Negros.

Total koleksi golnya saat ini mencapai 6 buah alias sepertiga total gol klub asal Singapura tersebut di Piala AFC 2018.

Seperti dikutip SuperBall.id dari akun Instagram Persija, Selasa (15/5/2018) kick-off laga Persija Jakarta kontra Home United pada pukul 19.30 WIB.

Laga tersebut akan disiarkan langsung oleh RCTI.

Bagi kalian yang ingin menyaksikan laga duel panas tersebut bisa juga melalui link streaming di bawah ini:

Link Streaming Persija Jakarta Vs Home United

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P