Usai Jadi Top Scorer Piala AFF U-16, Bagus Kahfi Dapat Pesan dari Pemain Malaysia

By Rara Ayu Sekar Langit - Selasa, 14 Agustus 2018 | 10:18 WIB
Aksi penyerang timnas U-16, Amiruddin Bagus Kahfi saat mencoba melewati para pemain timnas U-16 Thailand pada final Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, 11 Agustus 2018. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Pemain Timnas U-16 Indonesia Bagus Kahfi mendapat pesan dari pemain Malaysia Amirul Ashrafiq Hanifah usai gelaran Piala AFF U-16 2018.

Amirul Ashrafiq Hanifah menuliskan pesannya melalui unggahan di akun instagram @amirulash9, Senin (13/8/2018).

"Semoga ketemu lagi kawan," tulis Amirul.

(Baca juga: Kisah Bintang Timnas U-16 Indonesia, Pernah Kena Tipu hingga Harus Jual Baju untuk Beli Makan)

Pesan itu ditulis Amirul bersama unggahan foto dirinya dengan Bagus Kahfi.

Bagus terlihat mengenakan jersey Timnas Indonesia berwarna merah dan Amirul memakai jaket biru dengan logo bendera Malaysia.

 

A post shared by // // 02 (@amirulash9) on 

Keduanya tampak tersenyum dan saling merangkul pinggal dalam foto tersebut.

Foto ini seolah menegaskan bahwa rivalitas hanya ada di lapangan.

Ketika di luar lapangan, mereka tetap menjalin pertemanan.