Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Siapkan Dua Strategi untuk Timnas U-19 Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 19 September 2018 | 19:48 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, usai memimpin latihan sore di Althea Futsal Sidoarjo, Jumat (13/7/2018). ( ADITYA FAHMI NURWAHID/BOLASPORT.COM )

 Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, mengaku sudah menyiapkan beberapa alternatif formasi yang akan diterapkannya di ajang Piala Asia U-19 2018.

Formasi ideal yang akan dipakai skuat Garuda Nusantara yakni 4-1-4-1.

Taktik tersebut sebelumnya sudah sering dilakukan Indra Sjafri saat Piala AFF U-19 2017 dan 2018.

Formasi itu juga dikenal dengan sayap Garuda yang banyak meletakan pemain di lini tengah.

Strategi 4-1-4-1 juga terus dimatangkan Indra Sjafri saat berlaga di turnamen PSSI Anniversary Cup U-19 2018 yang berlangsung pada 21-25 September 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

(Baca juga: Sapa Wartawan Polandia, Egy Maulana Diteriaki Lionel Messi)

Pada ajang itu, Timnas U-19 Indonesia akan berhadapan dengan China dan Thailand.

"Persiapan itu untuk menentukan sistem apply kami, formasi kami, bola kami karena formasi itu tidak tergantung pelatih. Formasi itu tergantung dengan kualitas pemain," kata Indra Sjafri.

Mantan pelatih Bali United itu juga mengatakan lebih senang menggunakan formasi 4-3-3 saat menangani Timnas U-19 Indonesia pada 2013.

Saat itu, menurutnya, banyak pemain Timnas U-19 Indonesia yang memiliki karakter permainan cepat seperti Maldini Pali dan Ilham Udin Armaiyn.

"Jadi itu tergantung dari dinamika yang akan terjadi nanti dari pemain dan tim pelatih juga sudah ada empat gambaran akan bermain bagaimana," kata Indra Sjafri.

Pada Piala Asia U-19 2018, bisa jadi Indra Sjafri akan memasang formasi 4-3-3 dan 4-1-4-1.

Pelatih asal Sumatera Barat itu juga sudah menyiapkan alternatif lainnya terkait taktik dan strategi untuk menghadapi Uni Emirate Arab, Qatar, dan Taiwan di babak penyisihan Grup A.

"Nanti ada beberapa sistem apply yang harus kami siapkan karena ini pertandingan cukup panjang juga," kata Indra Sjafri.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P