Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kandidat juara Liga 1 2018 hanya menyisakan dua tim, yakni PSM Makassar dan Persija Jakarta.
PSM akan menghadapi Bhayangkara FC dan PSMS Medan dalam dua laga sisa.
Sementara Persija akan bersua Bali United dan Mitra Kukar.
Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts, ikut mengomentari soal pertandingan terdekat Persija yakni bertandang ke markas Bali United.
Menurutnya, laga antara Bali United dan Persija akan berjalan sengit.
"Bali United baru saja mengalami kekalahan (0-4 dari PSM)," ujar Rene Alberts seperti dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSM Makassar.
"Saya yakin mereka akan tampil bagus di kandangnya (melawan Persija)."
"Apalagi mereka punya banyak pemain bagus," tambahnya.
Sementara itu, Rene Alberts juga akan membawa semua pemainnya untuk menghadapi Bhayangkara FC.
"Menghadapi Bhayangkara, kami membawa semua pemain. Tujuannya, agar kami punya banyak opsi," ujarnya.
Saat ini PSM Makassar masih menempati puncak klasemen sementara Liga 1 2018 dengan mengemas 57 poin.
Sedangkan Persija berada di posisi kedua dengan torehan 56 poin, hanya terpaut satu angka dari PSM.
PSM dan Persija tentunya tak ingin tergelincir dan sama-sama berharap meraih poin penuh dari dua laga tersisa guna menjadi jawara Liga 1 2018.