Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Laga Persib Bandung kontra Arema FC di Babak 16 Besar Piala Indonesia 2018 mundur dari jadwal sebelumnya.
Rencananya leg pertama Persib melawan Arema akan digelar pada Jumat (15/2/2019) di Stadion Si Jalak Harupat.
Sedang leg kedua akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang digelar pada Jumat (21/2/2019) sore.
Perubahan jadwal itu sesuai surat dari PSSI nomor 535/AGB/72/II-2019.
Sebagaimana rilis resmi PSSI pada Selasa (12/2/2019), jadwal tersebut lalu diubah menjadi 18 dan 21 Februari 2019.
Baca Juga : Indra Sjafri Nilai 3 Lawan Timnas U-22 Adalah Tim Terbaik di Indonesia
Leg pertama akan diadakan pada Senin (18/2/2019) dan leg kedua digelar pada Jumat (22/2/2019).
Kedua jadwal tersebut mengalami penundaan lantaran permintaan dari pihak televisi broadcaster.
Selain itu, jadwal pertandingan juga terlalu berdekatan dengan Babak 32 Besar Piala Indonesia 2018 antara Persib Bandung dengan Persiwa Wamena.
Hal tersebut seperti yang tertulis pada surat dari PSSI nomor 535/AGB/72/II-2019.
“Menindaklanjuti surat PSSI nomor 475/AGB/65/II-2019 tertanggal 09 Februari 2019 perihal jadwal Pertandingan Kratingdaeng Piala Indonesia Babak 16 Besar dan dengan mempertimbangkan hasil Pertandingan Kratingdaeng Piala Indonesia Babak 32 besar antara Persib Bandung melawan Persiwa Wamena serta kebutuhan broadcasting televisi,” isi surat PSSI.