Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Madura United, Dejan Antonic, memberikan kunci sukses timnya menahan imbang tuan rumah Persib Bandung 1-1 di laga pekan kelima Liga 1 2019.
Pertandingan Persib vs Madura United berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (23/6/2019).
Pertandingan berjalan seru dan menarik sampai akhirnya Madura United bisa mencuri satu poin di markas Persib Bandung.
Madura United sebenarnya sempat tertinggal satu gol dari Persib Bandung melalui penalti Ezechiel N'Douassel menit ke-79.
Baca Juga: Penukaran Status Kandang Bhayangkara FC Vs Persib Belum Bisa Dipastikan PT LIB
Namun, sebelum laga usai, tepatnya pada menit ke-89, Madura United berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol Zulfiandi.
Hasil ini membawa Madura United masih berada di posisi kedua klasemen sementara Liga 1 2019 dengan koleksi 10 poin.
Adapun Persib Bandung berada di posisi keenam dengan koleksi enam poin.
Menanggapi hasil imbang Madura United yang ditahan Persib Bandung dengan skor 1-1, Dejan Antonic memberikan komentarnya.
Baca Juga: Persib Imbang Kontra Madura United, Achmad Jufriyanto Sesalkan Ini
Dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub, Senin (24/6/2019), Dejan menjelaskan, kunci dari kesuksesan timnya menahan imbang Persib adalah rotasi pemain dan pergantian di babak kedua pasca-Persib mencetak gol.
Pihaknya mencoba mengubah gaya bermain Madura United, sehingga bisa mencuri poin di kandang Persib.
"Kami kalah. Kami coba reaksi cukup bagus dari pengganti cadangan. Kami bisa mengubah pertandingan. Puji Tuhan kami mendapat satu poin," ujar Dejan.
Praktis dengan hasil imbang di markas Persib Bandung, Madura United sukses memperpanjang rekor tidak pernah kalah di empat laga perdana Liga 1 musim ini.