Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dapat Waktu Libur, Nick Kuipers Nikmati Suasana di Pulau Bali

By BolaSport - Rabu, 9 Oktober 2019 | 16:18 WIB
Bek Persib Bandung, Nick Kuipers, saat berselebrasi usai mencetak gol ke gawang PS Tira-Persikabo di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, pada pekan ke-18 Liga 1 2019, Sabtu (14/9/2019). (DOK PERSIB)

SUPERBALL.ID - Bek Persib Bandung,Nick Kuipers, mengaku libur singkat yang diberikan timnya dimanfaatkan dengan baik dengan mengunjungi salah satu objek wisata di Bali.

Persib Bandung meliburkan pemainnya selama empat hari setelah pertandingan pekan ke-22 Liga 1 2019 melawan Madura United.

Pertandingan Persib Bandung melawan Madura United berlangsung di Stadion Bangkalan, Madura, pada Sabtu (5/10/2019) dan tim Pangeran Biru mengalami kekalahan 1-2 dari tuan rumah Laskar Sapeh Kerrab.

Terkait libur yang diberikan ke pemain Persib Bandung setelah laga melawan Madura United, manajemen Maung Bandung memberikan alasan.

Baca Juga: Persebaya Umumkan Otavio Dutra Belum Gabung dengan Timnas Indonesia

Libur diberikan setelah sejumlah laga besar Persib Bandung di Liga 1 2019 mengalami penundaan dan karena bertepatan pula dengan agenda FIFA Matchday.

Tentu saja dengan libur empat hari tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh pemain Persib Bandung untuk sekadar mengembalikan stamina dan lain sebagainya.

Beberapa pemain Persib Bandung sangat bersyukur dengan adanya waktu libur seperti halnya, Nick Kuipers, bek andalan Persib Bandung.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Rabu (9/10/2019), mendapatkan kesempatan waktu beristirahat selama empat hari, Nick Kuipers merasa sangat menikmati.

Ia mengaku sudah tidak sabar untuk kembali berlatih dan mempersiapkan diri untuk pertandingan selanjutnya.

Baca Juga: Liga 1 Putri, Persija Punya Motivasi Tinggi Kalahkan Persib di Sleman

Dijadwalkan seluruh pemain Persib Bandung akan kembali berlatih pada Kamis (10/10/2019).

Selain menikmati liburan, agenda Kuipers ke Bali juga disisipi dengan perayaan hari ulang tahunnya yang jatuh pada Rabu (8/10/2019).

"Hari ini adalah hari terakhir saya di Bali dan besok kita akan kembali mempersiapkan tim untuk laga berikutnya," kata Kuipers melalui akun media sosialnya, @kuipersnick.

Persib Bandung dijadwalkan akan kembali bertanding melawan Persebaya Surabaya pada pekan ke-23 Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (19/10/2019).

Namun laga ini berportensi ditunda karena hampir bertepatan dengan pelantikan Presiden Republik Indonesia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Serge Gnabry senjata baru Bayern Muenchen!!! . Simak ulasan lengkapnya hanya di youtube Bolasport.com #sergegnabry #gnabry #bayern #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P