Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Gelandang timnas U-19 Indonesia, Brylian Aldama, belum menerima tawaran untuk bergabung tim senior Persebaya Surabaya karena dilirik oleh tim luar negeri.
Bintang timnas U-19 Indonesia mulai membuktikan. aksi ciamiknya selepas program Garuda Select 2018.
Salah satunya ialah pemain muda milik Persebaya Surabaya, Brylian Aldama.
Penampilan Brylian bersama Garuda Select cukup menarik perhatian tim-tim luar negeri.
Tak heran jika namanya kembali diikutkan pada Garuda Select jilid kedua.
Baca Juga: Penalti Makan Konate Antarkan Arema FC Menang Tipis atas Semen Padang
Ia bersama lima pemain Garuda Select edisi pertama kembali mengikuti program tersebut yang dimulai Oktober 2019.
Walhasil, pemain berusia 17 tahun itu harus menunda terlebih dahulu tawaran untuk bergabung ke tim senior Persebaya.
"Sebenarnya ada tawaran dari Persebaya, tetapi saya masih menunggu tawaran lain," kata Brylian dikutip BolaSport.com dari Antara News.
Brylian mengaku optimistis bisa berkiprah di luar negeri.
"Saya optimistis bisa bermain di luar negeri," ujarnya menambahkan.
Ia mengaku sudah memiliki pengalaman dengan gaya bermain tim-tim luar negeri.
"Saya percaya karena sudah mengetahui gaya permainan pemain luar negeri," ucap Brylian.
Pemain yang mengantarkan Persebaya U-20 menjuarai Liga 1 U-20 2019 itu siap menunjukkan kemampuan terbaik di luar negeri.
"Saya ingin menunjukkan penampilan maksimal agar bisa diincar tim-tim di sana," tutur Brylian mengakhiri.
Lima pemain angkatan pertama lainnya yang bergabung dengan Garuda Select jilid dua ialah Amiruddin Bagus Kahfi, Andre Oktaviansyah, Amiruddin Bagas Kaffa, Muhammad Fajar Fathur Rahman, dan David Maulana.
Total ada 24 pemain yang dipanggil PSSI untuk program Garuda Select jilid dua.