Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - PS Tira Persikabo hari ini, Selasa (10/12/2019) bertolak menuju markas Bali United untuk melakoni laga pekan ke-32 Liga 1 2019.
Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (12/12/2019) mendatang.
Jelang laga tersebut, PS Tira Persikabo telah melakukan persiapan untuk menghadapi tim yang sudah dipastikan meraih trofi Liga 1 2019.
Baca Juga: Pelatih Vietnam Tak Bisa Dekat dengan Pemainnya Jelang Hadapi Timnas U-22 Indonesia
Pelatih PS Tira Persikabo, Igor Nikolayevich Kriushenko mengatakan bahwa dirinya terus memberikan pemahaman taktik dan strategi kepada punggawa tim berjuluk Laskar Padjajaran.
"Persiapan melawan Bali United sedang berlangsung. Hari ini kita lanjutkan lagi dengan pembelajaran teori," ujarnya di Stadion Mini, Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (9/12/2019).
Terkait kondisi pemainnya, Igor Nikolayevich Kriushenko menjelaskan bahwa kondisi pemainnya perlahan pulih pasca menderita kekalahan telak dari dengan skor 1-4 dari Borneo FC, beberapa waktu lalu.
"Kondisi para pemain ada yang sudah membaik setelah kembali dari Borneo FC, ada yang masih dalam proses pemulihan juga," jelasnya.
Saat ini PS Tira Persikabo berada di posisi ke-13 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan menorehkan 38 angka dari 31 laga yang sudah dimainkan.
Sedangkan Bali United dipastikan sudah menjadi kampiun Liga 1 2019 setelah kokoh di puncak klasemen dengan mengukuhkan 64 poin dari 31 pertandingan.