Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Indra Sjafri Soal Kartu Merah dan Momen Marah-marah Pelatih Timnas U-22 Vietnam

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 11 Desember 2019 | 12:45 WIB
Pelatih timnas U-22 Vietnam, Park Hang Seo, memberikan arahan kepada pemainnya saat tampil di SEA Games 2019. (VFF.ORG.VN)

SUPERBALL.ID - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, berbicara tentang kartu merah yang didapatkan oleh juru taktik timnas Vietnam, Park Hang-seo.

Menurut Indra Sjafri, itu adalah hal yang wajar bagi seorang pelatih, termasuk Park Hang-seo.

Park Hang-seo mendapatkan kartu merah pada pertengahan babak kedua dalam laga antara timnas U-22 Indonesia dan timnas Vietnam.

Baca Juga: Indra Sjafri Sudah Komunikasi dengan Orang Tua Evan Dimas

Tidak diketahui pasti penyebab wasit Mohammed Alshamrani mengusir Park Hang-seo di sisa beberapa menit menjelang berakhirnya pertandingan.

Namun, Park Hang-seo kemungkinan besar diberikan kartu merah karena melakukan protes berlebihan.

Hal tersebut terdengar miris karena Vietnam dalam kondisi unggul 3-0 atas timnas U-22 Indonesia.

"Ya kalau di pertandingan tadi, mungkin kami bisa berada di situasi yang meledak-ledak," kata Indra Sjafri.

"Dan saya pikir itu hal yang wajar," ucap Indra Sjafri menambahkan.

Indra Sjafri memang hanya terdiam ketika Park Hang-seo diganjar kartu merah.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Champions - Pelatih Termuda dalam Sejarah Ukir Prestasi

Bahkan, Indra Sjafri tidak bisa berkata apa-apa setelah pelatih asal Korea Selatan itu marah-marah.

Menurut Indra Sjafri, Park Hang-seo merupakan pelatih yang baik.

Terlebih, Indra Sjafri sangat mengenal dekat dengan pelatih berkacamata itu.

"Hubungan saya dengan Park Hang-seo ya baik-baik saja," kata Indra Sjafri.

"Saya sudah ketemu dia beberapa kali dan saya pikir dia pribadi yang baik untuk saya," tutur Indra Sjafri menambahkan.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Pemain Termuda Sepanjang Sejarah Cetak Gol, Inter Milan Gugur