Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ramai Isu Saddil Ramdani ke Persib, Rumor di Belgia Masih Berhembus

By Aulli Reza Atmam - Kamis, 9 Januari 2020 | 19:53 WIB
Aksi Saddil Ramdani (kanan) bersama Pahang FA saat coba dihentikan pemain Sabah FA pada laga keempat Grup C Piala Indonesia 2019 di Stadion Darul Makmur, Kuantan, 24 Agustus 2019. (FACEBOOK.COM/OFFICIALPAHANGFA)

SUPERBALL.ID - Mendekatnya Saddil Ramdani ke Persib Tak membuat rumor kepindahan dirinya ke klub Belgia berhenti berhembus.

Belakangan ini, pemain sayap yang baru berpisah dengan Pahang FA, Saddil Ramdani, ramai diisukan merapat ke Persib.

Isu itu muncul setelah Saddil menunjukkan kegiatannya saat dirinya berada di Bandung melalui unggahan media sosial.

Unggahan-unggahan itu kemudian menimbulkan spekulasi bahwa Saddil akan bergabung dengan Persib.

Saddil juga diketahui bertemu dengan Direktur Persib, Teddy Tjahjono, hingga makan bersama.

Baca Juga: PSS Sleman Resmi Pertahankan Satu Pilar Timnas U-22 Indonesia

Teddy sendiri tak membantah dirinya memang bertemu dengan Saddil meski ia juga tak mengonfirmasi kebenaran rumor yang ada.

"Waduh, informasi dari mana lagi, nih. Dia (Saddil) hanya liburan saja ke Bandung," ujar Teddy seperti dikutip SuperBall.id dari Tribun Jabar.

"Kalaupun makan bareng dengan saya tidak masalah, kan, memang tidak boleh makan bareng?" lanjutnya.

Sementara di Indonesia rumor kepindahan Saddil ramai dibicarakan, di luar negeri pun isu transfer sang pemain masih berhembus.

Sebelum dikaitkan dengan Persib, Saddil memang dikabarkan menjadi incaran tiga klub Liga Belgia, yaitu Sint-Truidense VV, SV Zulte Waregem, dan Club Brugge

Media lokal Belgia, Voetbalbelgie.be, dalam laman rumor bursa transfer Januari yang dirilis pada Kamis (9/1/2020) masih menampilkan nama Saddil sebagai pemain yang dirumorkan akan direkrut klub di Belgia.

Klub yang dikait-kaitkan oleh Voetbal Belgie dengan Saddil pun masih sama seperti sebelumnya.

Nama Saddil masuk pusaran rumor bursa transfer bersama pemain lainnya.

Di Sint-Truidense, selain Saddil ada pula Keisuke Honda dan Yuta Koike (Jepang) selaku pemain Asia yang menjadi opsi klub tersebut untuk direkrut.

Kemudian di Zulte Waregem, selain Saddil hanya ada satu pemain lain yang dirumorkan bergabung, yaitu Abdul Mumin.

Sementara itu di Club Brugge, nama Saddil sebagai pemain yang diincar bahkan bersanding dengan sosok top Christian Benteke yang membela Crystal Palace.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P