Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - FC Barcelona terkena imbas merebaknya wabah virus corona hingga membuat mereka terpaksa menutup Akademi La Masia.
Klub raksasa negeri matador, Barcelona, menutup Akademi La Masia untuk sementara menyusul virus corona yang merebak di Eropa.
Seperti dilansir AS, Barcelona mengumumkan pada Rabu (11/3/2020) bahwa La Masia ditutup selama dua pekan.
Dengan penutupan ini, semua orang yang beraktifitas di La Masia, termasuk pemain, dipulangkan ke rumah masing-masing.
Baca Juga: Ramai Virus Corona, Agenda Garuda Select Jalan Terus
Selain harus menutup La Masia, Barcelona juga harus vakum berlaga untuk sementara menyusul penundaan laga Liga Spanyol.
Pihak Liga Spanyol telah memastikan laga Liga Spanyol dua pekan ke depan tidak akan digelar sesuai jadwal.
Barcelona sebetulnya dijadwalkan untuk menghadapi Real Mallorca dan Leganes dalam dua laga Liga Spanyol berikutnya.
Jadwal awal laga Barcelona kontra Real Mallorca adalah Minggu (15/3/2020) dini hari WIB.
Sedangkan laga kontra Leganes awalnya dijadwalkan pada Senin (23/3/2020) dini hari WIB.
Saat ini di Spanyol sendiri terdapat lebih dari laporan 2200 kasus virus corona.