Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rio Ferdinand Sebut Jack Grealish Punya Satu Hal yang Tak Dimiliki James Maddison

By Ragil Darmawan - Sabtu, 21 Maret 2020 | 19:01 WIB
Pemain sekaligus kapten Aston Villa, Jack Grealish (TWITTER.COM/AVFCOFFICIAL)

SUPERBALL.ID - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, merespons pertanyaan pilihan soal Jack Grealish atau James Maddison.

Pertanyaan itu dilontarkan oleh salah satu pengikut akun media sosial Ferdinand saat dirinya melakukan siaran langsung di Instagram.

"Grealish atau Maddison? Itu pertanyaan yang bagus," kata Ferdinand.

Seperti diketahui, nama Grealish dan Maddison belakangan ini ramai dibicarakan karena kabarnya dua pemain tersebut menjadi target utama Manchester United di bursa transfer musim panas mendatang.

Baca Juga: Tikung Manchester United dan Arsenal, Chelsea Sepakat Datangkan Pemain Ini

Penampilan Grealish (Aston Villa) dan Maddison (Leicester City) musim ini cukup mencolok sehingga tak mengherankan dua gelandang tersebut menjadi incaran tim-tim besar, termasuk Manchester United.

Meski telah berhasil mendapatkan Bruno Fernandes pada bursa transfer Januari lalu, Manchester United masih ingin menambah kekuatan di lini tengah tim.

Mengingat kabar Paul Pogba yang diprediksi bakal meninggalkan tim berjuluk Setan Merah tersebut, serta kontrak Juan Mata dan Nemanja Matic akan habis pada 2021.

Sebagaimana dikutip Superball.id dari Metro, Manchester United kabarnya telah menurunkan harga Paul Pogba dari 180 juta pound menjadi 100 juta pound.

Hasil dari penjualan Pogba itu kemungkinan akan digunakan untuk melakukan penawaran terhadap Grealish atau Maddison.

Baca Juga: UEFA Berencana Gunakan Peraturan Tak Biasa untuk Tentukan Juara Liga Champions dan Liga Europa

Menurut Ferdinand, Maddison pemain yang bagus dan bisa membantu tim untuk mencetak gol dan memberikan asis.

"Mereka sangat bagus," ujar Ferdinand.

"Performa keduanya melesat dalam setahun terakhir, namun mereka pemain yang berbeda."

"Maddison tipe pemain yang bisa merebut bola."

"Dia dapat mencetak gol, memberikan asis, mengatur peluang. Dia pemain yang tajam dan dia memiliki posisi yang bagus untuk menciptakan sesuatu."

"Dia pemain yang sangat bagus, saya suka."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Sementara untuk Grealish, Ferdinand menilai ada satu kelebihan yang tak dimiliki oleh pemain lain.

"Grealish bisa melakukan semua itu tapi ada satu hal darinya yang tak dimiliki setiap pemain pada posisi yang sama seperti Dele Alli, Maddison, Mason Mount," kata Ferdinand.

"Grealish dapat menarik pemain lawan."

"Saat Grealish mendapatkan bola dan memainkannya, ia akan menarik satu atau dua pemain lawan sehinga memberikan ruang untuk rekan setimnya."

"itulah yang saya suka dari Grealish."

"Dia juga punya sedikit kesombongan, seperti kita ketahui dia pemain bagus yang produktif."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P