Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pemain bertahan Bayern Muenchen, David Alaba, dikabarkan akan menandatangani kontrak lima tahun dengan Real Madrid.
Alaba telah berada di klub asal Jerman sejak tahun 2008.
Ia turut membantu tim memenangi gelar utama, termasuk juara Liga Jerman sembilan kali dan Liga Champions pada dua kesempatan.
Namun, hubungan Alaba dengan Muenchen akan berakhir akhir musim nanti katika kontraknya habis.
Alaba berencana meninggalkan Bayern Muenchen pada jendela transfer musim panas nanti untuk mencari tantangan baru.
Menurut laporan Sky Sport Jerman, tantangan baru itu adalah bersama klub raksasa Spanyol, Real Madrid.
Baca Juga: Luka Modric Rela Turun Gaji Demi Bela Real Madrid Setahun Lagi
Laporan itu juga mengklaim bahwa Alaba akan menandatangani kontrak lima tahun (hingga 2026) di Bernabeu.
Alaba merupakan pemain yang bisa ditempatkan di berbagai posisi.
Ia dapat bermain di posisi bek tengah, bek kiri, dan gelandang bertahan.
Pemain berusia 28 tahun itu akan hengkang dengan status bebas transfer setelah negosiasi kontrak baru dengan Bayern Muenchen tidak menemui kesepakatan.
Selain Real Madrid, klub besar Liga Inggris Chelsea juga kabarnya tertarik untuk merekrut Alaba.
Namun, pemain asal Austria itu memutuskan untuk pindah ke Liga Spanyol.
The Blues kemudian menjadikan rekan setim Alaba di Bayern Muenchen yang juga sesama bek sebagai alternatif, yakni Niklas Sule.
Kontrak pemain berusia 25 tahun itu baru akan berakhir pada akhir musim depan.
Hingga saat ini Bayern Muenchen belum membuka pembicaraan kontrak dengan sang pemain.