Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Timnas Indonesia Kebanjiran Hadiah Lebaran Jelang Bertolak ke UEA

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 12 Mei 2021 | 15:21 WIB
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan (kiri) memberikan motivasi saat mengunjungi latihan Timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Sabtu (8/5/2021) malam. (PSSI.ORG)

SUPERBALL.ID - Para pemain Timnas Indonesia dibanjiri hadiah lebaran menjelang keberangkatan ke Uni Emirat Arab (UEA) guna melakoni laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Skuad Garuda saat ini tengah menjalani pemusatan latihan (TC) di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Pemusatan latihan tersebut dalam rangka persiapan Timnas Indonesia menghadapi sisa laga Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Setelah TC, skuad asuhan Shin Tae-yong direncanakan akan bertolak ke UEA pada 17 Mei 2021.

Baca Juga: Messi dari Thailand Dipastikan Tak Bisa Tampil Lawan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia berangkat lebih awal ke UEA agar bisa cepat beradaptasi dengan lapangan dan iklim di sana.

Mereka juga akan melakoni dua laga uji coba melawan Afghanistan dan Oman tanggal 25 dan 29 Mei.

Setelah itu, Timnas Indonesia harus bersiap menghadapi Thailand (3 Juni), Vietnam (7 Juni), dan UEA (11 Juni).

Sebelum keberangkatan ke UEA pada 17 Mei, para pemain Timnas Indonesia dibanjiri hadiah jelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H.

PSSI telah memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) dan kenaikan uang saku kepada para penggawa Timnas Indonesia.

Baca Juga: Senada Rochi Putiray, Bintang Kamboja Sebut Vietnam Tak Layak ke Piala Dunia 2022

Hal itu sebagaimana diungkapkan oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, pada Selasa (11/5/2021) malam WIB.

"Untuk THR sudah cair, itu tidak boleh lama-lama, untuk uang saku, kami berikan peningkatan," kata Iriawan.

Kendati demikian, pria yang akrab disapa Iwan Bule itu tidak ingin menyebutkan berapa nominal THR dan uang saku tersebut.

Selain mendapatkan THR dan uang saku, para pemain Timnas Indonesia juga mendapat sepatu sepak bola dan sepatu oleh raga baru.

Akan tetapi, Iriawan menjelaskan bahwa sepatu tersebut baru akan dibelikan oleh PSSI di Dubai, UEA.

Baca Juga: Rochi Putiray Bikin Vietnam Panas, Yakin Timnas Indonesia Menang

"Untuk sepatu, kami akan membelikannya di Dubai," tambah Iriawan dikutip SuperBall.id dari Kompas.com

Nantinya, sepatu-sepatu itu akan digunakan para pemain dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di UEA.

Timnas Indonesia sudah tidak memiliki kans lolos ke putaran ketiga setelah menderita lima kekalahan beruntun.

Meski begitu, PSSI dan Shin Tae-yong memastikan bakal tetap tampil maksimal agar bisa menaikkan peringkat FIFA.

Selain itu, posisi Indonesia sangat krusial bagi seluruh tim di Grup G yang masih berkesempatan ke Qatar pada 2022.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Jelang Berangkat ke UEA, Timnas Terima THR 

Baca Juga: Kapten Vietnam soal Kekuatan Timnas Indonesia, Ketum PSSI Sidak Malam

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P