Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Carlo Ancelotti Akan Gunakan Pemain Ini untuk Ambil Alih Posisi James Rodriguez

By Lola June A Sinaga - Minggu, 27 Juni 2021 | 10:21 WIB
James Rodriguez saat membela Real Madrid. (SPSORTINGBET_COM)

Odegaard ahli dalam menggunakan kaki kiri dan pastinya memiliki bakat dan visi yang bisa membuat perbedaan besar dalam pertandingan.

Dia memiliki kemampuan untuk menemukan celah yang sempit di pertahanan lawan.

Baca Juga: Sergio Ramos Beri Tahu Teman di Real Madrid soal Klub Pilihannya

Odegaard juga dikenal sebagai gelandang yang memiliki set piece yang standarnya sangat tinggi.

Di usianya yang ke-22 tahun, pemain asal Norwegia itu memiliki banyak hal untuk berkembang.

TWITTER.COM/BALLSANDBELLS
Martin Odegaard dipastikan tidak akan dijual oleh Real Madrid pada musim panas 2021.

Tidak ada yang meragukan bahwa Odegaard memiliki apa yang diperlukan untuk bersinar di bawah asuhan Ancelotti.

Mantan pelatih Napoli itu bahkan mengakui dan memuji kemampuan Odegaard.

Baca Juga: Pau Torres Tanggapi Spekulasi Transfer Manchester United dan Real Madrid

Hal itu diungkapkan Ancelotti saat ia masih melatih Everton.

Kala Odegaard dipinjamkan ke Arsenal di musim lalu, Ancelotti melihat secara langsung bagaimana di berkembang di Liga Inggris.