Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Balik Alasan Persipura Gelar Pertandingan Internal daripada Uji Coba

By Imadudin Adam - Sabtu, 21 Agustus 2021 | 15:04 WIB
Asisten pelatih Persebaya Bejo Sugiantoro bersalaman dengan pelatih Persipura Jacksen F. Tiago ketika kedua tim bertanding di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, pada lanjutan Shopee Liga 1 musim lalu (Dok. Persebaya Surabaya)

SUPERBALL.ID - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago mengatakan soal alasan di balik latihan internal yang dilakukan oleh Persipura Jayapura.

Jacksen mengatakan jika latihan internal lebih dipilih daripada uji coba.

Juru taktik Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago, menilai dalam situasi pandemi COVID-19, akan lebih baik mencegah daripada mengobati.

Oleh karena itu, Persipura Jayapura memilih fokus menggelar gim internal demi menjaga kondisi kesehatan para pemainnya.

Jacksen F Tiago mengatakan bahwa saat ini Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) masih diterapkan di beberapa daerah.

Baca Juga: Balas Dendam pada Mourinho, Pedro Minggat ke Rival Abadi AS Roma

Jadi, tidak memungkinkan bagi mereka untuk menggelar uji coba dengan tim lain.

Ditambah pertimbangan kondisi kesehatan pemain lebih utama, maka solusi terbaik tim adalah menggelar gim internal.

Menurut Jacksen, itu adalah cara tim untuk melindungi para pemain dari paparan COVID-19.

Soalnya, apabila menggelar uji coba dengan tim luar, Persipura tak akan tahu kondisi lawan seperti apa.

“Baiknya kami waspada, tidak berhubungan dengan orang di luar tim,” ujar Jacksen F Tiago sebagaimana dilansir dari lama resmi LIB.

Baca Juga: Nomor 10 Bekas Messi Terasa Berat di Punggung, Pemain Barca Pada Keder

“Di antara kami saja kemungkinan terkontaminasi itu ada, apalagi kami buka pintu dengan melakukan uji coba melawan klub-klub lain yang kami tidak tahu bagaimana kondisi kesehatan mereka,” ucapnya.

Maka dari itu, tim berjulukan Mutiara Hitam itu juga mengaku berhati-hati saat mempertimbangkan untuk fokus menggelar gim internal saja.

“Saya sangat hati-hati kali ini dalam memilih kegiatan internal sambil menunggu kompetisi berjalan,” kata Jacksen.

Mantan pemain Persebaya itu juga mengaku tak begitu khawatir dengan kondisi anak asuhnya walaupun tak bisa menggelar uji coba.

Menurutnya kondisi para pemain akan meningkat secara bertahap saat Liga 1 2021 mulai bergulir nantinya.

Apalagi, jadwal Liga 1 2021/2022 diperkirakan bakal berlangsung padat.

Baca Juga: Belum Tampil Pekan Ini, Lionel Messi Prank Fans Lawan PSG di Liga Prancis

Dengan begitu, para pemain akan bisa mencapai kondisi terbaiknya setelah menjalani beberapa pertandingan.

Jacksen juga memaklumi kondisi yang ada karena saat ini semua klub sedang mengalami hal yang sama.

Kesulitan menjalani uji coba dan juga terus mempertimbangkan banyak hal di situasi yang sulit ini.

“Saya rasa ada beberapa klub yang melakukan uji coba. Tetapi, perbedaan mereka tidak akan terlalu jauh dan kami bisa sedikit demi sedikit mengejar saat kompetisi berjalan,” tutur pelatih asal Brasil tersebut.

Sementara itu, Liga 1 2021 sendiri dijadwalkan bakal bergulir pada 27 Agustus mendatang.

 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P