Jadwal Lengkap Pekan Ke-7 Liga 1 2021 - Persib Bandung Hadapi Pemuncak Klasemen

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 14 Oktober 2021 | 17:21 WIB
Liga 1 2021-2022. (RAGIL DARMAWAN/BOLASPORT.COM)

Keenam pemain tersebut adalah Aqil Savik, Bayu M. Fiqri, Beckham Putra Nugraha, Ardi Idrus, Marc Anthony Klok, dan I Made Wirawan.

Baca Juga: Punya Nama Panggilan Unik, Gelandang Muda Persija Jakarta Berkomentar

Aqil, Bayu, dan Beckham harus memenuhi panggilan timnas Indonesia sedangkan Ardi dan Klok absen lantaran akumulasi kartu.

Adapun Made masih menjalani pemulihan pasca-operasi pengangkatan loose bodies di lututnya.

Selain itu, Victor Igbonefo dan Geoffrey Castillion pun masih diragukan bisa bermain di laga kontra Bhayangkara FC.

Banyaknya pemain yang absen membuat pelatih Persib, Robert Rene Alberts, berencana mengubah skema permainan.

"Jadi, kami memang punya pilihan, tapi tanpa wingback, kami harus kembali mengubah formasi tim lagi," kata Alberts.

Baca Juga: Masuk Daftar Pemain Muda Potensial Versi Media Inggris, Wonderkid Persebaya Diperingatkan Aji Santoso

Pekan ketujuh Liga 1 akan dibuka dengan pertandingan antara PSIS Semarang yang akan berhadapan dengan Persik Kediri.

PSIS Semerang saat ini nyaman berada di peringkat dua klasemen sementara, tepat di bawah Bhayangkara FC.