Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF - Ketum PSSI Sebut Hujan Gol Timnas Indonesia Akan Bungkam Ocehan Media Malaysia

By Muhammad Respati Harun - Senin, 20 Desember 2021 | 12:20 WIB
Pratama Arhan dkk kala merayakan gol Timnas Indonesia ke gawang Malaysia pada Piala AFF 2020. (PSSI.ORG)

Namun, yang terjadi justru sebaliknya, Timnas Indonesia lolos ke semifinal sedangkan Malaysia harus angkat koper dari Singapura.

"Banyak media asing termasuk Malaysia yang menyebut Timnas Indonesia tidak akan lolos ke semifinal," kata Iriawan.

"Hari ini kita buktikan bahwa kita bisa mengalahkan Malaysia dan memastikan lolos ke semifinal," imbuhnya.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala AFF 2020, Timnas Indonesia Hadapi Singapura 2 Leg

Di semifinal Piala AFF 2020, Timnas Indonesia akan menghadapi Singapura dalam laga dua leg.

Laga leg pertama akan digelar pada 22 Desember, kemudian leg kedua pada 25 Desember mendatang.

Iriawan tentu berharap Timnas Indonesia dapat menyingkirkan Singapura dari semifinal dan kemudian menang di laga final Piala AFF 2020.

"Kebahagiaan ini makin lengkap jika kita bisa menyingkirkan Singapura dan lolos ke final untuk mengalahkan Vietnam atau Thailand," pungkasnya.

Baca Juga: Piala AFF - Baru Kali Ini Shin Tae-yong Ngamuk Hebat ke Wasit sebelum Timnas Indonesia Kubur Malaysia

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P