Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ternyata Ini Alasan Thibaut Courtois Mampu Tebak Arah Penalti Lionel Messi

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 16 Februari 2022 | 21:10 WIB
Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, gagal mencetak gol lewat penalti pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 melawan Real Madrid di Stadion Parc des Princes, Selasa (15/2/2022). (TWITTER.COM/ESPNSTATSINFO)

Usai pertandingan, Courtois mengaku banyak melakukan riset soal penalti Messi sebelumnya.

Baca Juga: Lionel Messi Paling Girang, Reaksi Para Pemain PSG Ketemu Real Madrid Bikin Sergio Ramos Kaget

Dalam 4 dari 5 penalti terakhir sebelum bertemu Real Madrid, Messi menembak ke sisi kiri gawang lawan.

"Saya belajar banyak tentang kebiasaan tendangan penalti Messi," kata Courtois kepada BT Sport setelah pertandingan

"Saya tahu saya harus jatuh ke kiri. Messi melewatkan beberapa tembakan ketika dia menendang ke kanan, dan dia lebih percaya diri ketika dia menembak ke kiri kiper."

"Dalam pertandingan melawan Nice, Messi juga menembak ke kiri," lanjutnya.

Penjaga gawang berusia 29 tahun itu menambahkan, "Saya mencoba memberikan tekanan psikologis pada Messi."

"Tetapi untuk mencegah situasi seperti ini, Anda juga perlu sedikit keberuntungan."

Baca Juga: Tak Ada Pemain yang Lebih Apes dari Lionel Messi di 5 Liga Top Eropa

Sementara itu, penalti di laga kontra Real Madrid adalah tendangan penalti ke-23 Messi di Liga Champions, satu lebih banyak dari Cristiano Ronaldo.