Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Bakal Ajukan Protes ke AFF Usai Vietnam dan Thailand Rugikan Timnas U-19 Indonesia

By Wibbiassiddi - Senin, 11 Juli 2022 | 10:41 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang dalam sesi jumpa pers di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 11 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - PSSI bakal mengajukan protes terkait pertandingan Vietnam dan Thailand pada AFF karena dinilai telah merugikan Timnas U-19 Indonesia.

Latar belakang PSSI mengajukan protes adalah karena permainan Vietnam vs Thailand tidak fair.

Hal tersebut bisa dilihat di 15 menit terakhir pertandingan, baik Vietnam atau Thailand tidak terlihat ingin menang.

Padahal kedua tim bisa saja mencetak gol tambahan, tetapi mereka malah hanya bermain-main di lini belakang, banyak melakukan pelanggaran dan cedera.

Baca Juga: Pelatih Timnas U-19 Indonesia Shin Tae-yong Blak-blakan: Vietnam dan Thailand Rusak Fair Play dan Pengecut

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan saat ini dirinya sedang membicarakan kasus tersebut dengan beberapa pihak.

"Kami akan membicarakannya terlebih dahulu di PSSI. Kami akan menyampaikan bahwa kami cukup dirugikan," ujar Mochamad Iriawan dilansir SuperBall.id dari laman Antara News.

"Kami akan mendiskusikannya secara internal besok."

PSSI akan menyerahkan semua keputusan pada AFF untuk menilai apakah pertandingan Vietnam vs Thailand ada 'permainan' atau tidak.

"Kami tidak bisa menilai apakah ada 'permainan' atau tidak, nanti yang bisa menilai adalah komisi disiplin AFF."

Sementara pelatih Timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, merasa kecewa dengan permainan yang ditunjukkan Vietnam dan Thailand.

"Saya sedikit tersinggung dan tidak begitu senang (dengan pertandingan Vietnam vs Thailand)," ujar Shin Tae-yong.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Vietnam Hampir Kalah Lawan Thailand, Ini Kata Dinh The Nam

Bahkan pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan bahwa Vietnam dan Thailand sebenarnya takut dengan kekuatan Timnas U-19 Indonesia.

"Mungkin mereka takut dengan Indonesia, mereka merasakan kekuatan sepak bola Indonesia semakin baik."

Setelah gagal mendapatkan tiket semifinal Piala AFF U-19 2022, Shin Tae-yong langsung fokus ke Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.

Menurutnya, kekuatan Garuda Nusantara bakal lebih bagus lagi dan terus berkembang baik fisik maupun mentalnya.

"Saya sebisa mungkin akan membawa Indonesia lolos ke Piala Asia U-20 2023 dan menyiapkan pertandingan luar biasa di Piala Dunia U-20 2023."

Sebagai informasi, Timnas U-19 Indonesia mengumpulkan 11 poin dan mencetak 17 gol di babak penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022.

Tetapi mereka gagal lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022 karena kalah head to head dari Vietnam dan Thailand.

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Tak Lolos ke Semifinal Piala AFF U-19 2022 Gegara Head to Head, Ini Reaksi Netizen

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P