Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam Soroti 3 Pemain Timnas U-16 Indonesia, Singgung Ronaldo Kwateh

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 1 Agustus 2022 | 11:38 WIB
Selebrasi penyerang timnas U-19 Indonesia, Ronaldo Kwateh, merayakan gol yang dicetaknya dalam laga melawan Myanmar di Grup A Piala AFF U-19 2022, Minggu (10/7/2022) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Nama ketiga pemain tersebut mirip dengan mantan bintang sepak bola Luis Figo, Zinedine Zidane, dan Hernan Crespo.

“Di skuad Timnas Indonesia U-16, muncul beberapa pemain dengan nama yang sangat menarik."

"Hal itu membuat para penggemar teringat dengan legenda sepak bola dunia,” bunyi pernyataan dari The Thao247, Minggu (31/7/2022).

“Mereka adalah Figo Dennis Saputrananto, Achmad Zidan Arrosyid, dan Femas Aprian Crespo,” sambungnya.

Baca Juga: Catatan Prestasi Timnas U-16 Indonesia di Piala AFF U-16, Pernah Juara

The Thao kemudian membandingkan hal tersebut dengan Piala AFF U-19 2022 yang digelar beberapa waktu lalu.

Saat itu, Timnas U-19 Indonesia juga memiliki pemain dengan nama unik yakni Ronaldo Kwateh.

Ronaldo Kwateh juga menjadi sorotan media Vietnam karena namanya yang mirip dengan Cristiano Ronaldo.

"Kebetulan menarik ini terjadi di usia U-19 dan U-23 dengan kasus Ronaldo Indonesia, Ronaldo Joybera Junior Kwateh."

"Pemain kelahiran 2004 itu pernah menghadapi Vietnam di SEA Games 2021 dan Piala AFF U-19 2022 lalu," lanjut The Thao.