Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akan mundur jika Mochamad Iriawan mundur dari Ketum PSSI.
Banyak masyarakat Indonesia yang menginginkan PSSI untuk mengundurkan diri dari jabatannya.
Hal tersebut terjadi karena Ketum PSSI dirasa memiliki tanggung jawab penuh atas tragedi Kanjuruhan.
Pada Jumat (14/10/2022), Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) memberikan rekomendasi agar Mochamad Iriawan mundur.
Baca Juga: Hokky Caraka Anggap Shin Tae-yong Pelatih Hebat, Berhasil Bawa Kemajuan Pesat untuk Timnas Indonesia
Tidak hanya Mochamad Iriawan, TGIPF juga memberikan rekomendasi agar jajaran pengurus PSSI mengundurkan diri dan segera melakukan KLB.
Rekomendasi dari TGIPF tersebut belum mendapat respons dari PSSI.
Sebelumnya, ketika ada desakan dari warganet Indonesia, bahwa Ketum PSSI harus mundur, Shin Tae-yong mengatakan akan ikut mundur.
Menurut pelatih asal Korea Selatan tersebut, jika Ketum PSSI mundur, dirinya sebagai pelatih Timnas Indonesia harus juga mundur.
Media Vietnam menyoroti hal tersebut, menurut mereka mundurnya Shin Tae-yong dari kursi pelatih akan merugikan Timnas Indonesia.
Pasalnya Shin Tae-yong berhasil menjadikan sepak bola Indonesia menjadi lebih baik lagi.
Terlihat dari Piala AFF 2020, meski dengan materi pemain muda, Shin Tae-yong berhasil membawa Timnas Indonesia ke final.
"Pada Piala AFF 2020 di penghujung tahun lalu, pelatih Shin Tae-yong berhasil merebut hati fans Indonesia. Mereka kalah dari Thailand (final Piala AFF 2020) tetapi mengakhiri turnamen sebagai tim yang mencetak gol terbanyak," tulis Zing News.
"Pada SEA Games ke-31 di Vietnam, pelatih asal Korea itu membantu Indonesia meraih perunggu."
"Dia juga membantu Indonesia lolos putaran final Piala Asia 2023, membantu timnas U-20 Indonesia memenangkan tiket ke Asia U-20 2023."
"Baru-baru ini, pelatih Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia memenangkan dua pertandingan melawan Curacao, tim peringkat 84 dalam peringkat FIFA."
Jika Shin Tae-yong benar-benar memutuskan untuk mundur dari kursi pelatih Timnas Indonesia, dasar yang dibuat oleh Shin Tae-yong bisa saja hilang.
Artinya, Timnas Indonesia bisa saja kembali pada masa sebelumnya, sulit mendapatkan kemenangan atas Vietnam dan Thailand.
Padahal di tangan pelatih Shin Tae-yong, mengalahkan Vietnam dan Thailand bukan hal yang mustahil.
Bahkan Media Vietnam sendiri mengatakan Timnas Indonesia menjadi salah satu kandidat juara Piala AFF 2022.
"Terutama Piala AFF 2022, di mana Indonesia akan menjadi kandidat nyata untuk juara," tulis Zing News.