Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya sangat bangga dan gembira bisa berada di sini. Sampai bertemu teman-teman di lapangan nanti."
"Ayo kita lakukan ini bersama-sama," ucap Ivar.
Sebelumnya, Ivar dan Justin telah berkunjung ke Indonesia beberapa waktu lalu.
Mereka datang Tanah Air dalam rangka menyiapkan proses administrasi untuk menjadi warga negara Indonesia.
Justin dan Ivar mendapat rekomendasi dari Shin Tae-yong untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas U-20 Indonesia.
Sekjen PSSI, Yunus Nusi, menargetkan proses naturalisasi keduanya rampung sebelum Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.
Dengan begitu, Justin dan Ivar bisa memperkuat Timnas U-20 Indonesia di ajang tersebut.
Piala Dunia U-20 2023 dijadwalkan berlangsung pada 20 Mei hingga 11 Juni dan diikuti oleh 24 tim terbaik dunia.
"Target kita mereka sebelum piala dunia 2023 U-20 nanti mereka sudah bergabung dengan skuad timnas kita," ucap Yunus.