Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2022 - Pelatih Thailand Yakin Laga Uji Coba Bantu Persiapan Timnya Jelang Lawan Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 10 Desember 2022 | 21:11 WIB
Pelatih Timnas Thailand Mano Polking puas setelah menekuk Timnas Indonesia di final Piala AFF 2022. (ASEANFOOTBALL.ORG)

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking, meyakini dua laga uji coba akan membantu persiapan timnya menjelang Piala AFF 2022.

Dua laga uji coba yang bakal dilakoni Tim Gajah Perang masing-masing melawan Myanmar (11 Desember) dan Taiwan (14 Desember).

Laga uji coba pertama melawan Myanmar bakal berlangsung di Stadion Thammasat mulai pukul 20.30 WIB.

Menjelang pertandingan tersebut, Polking menegaskan bahwa para pemainnya dalam kondisi siap tempur.

 Baca Juga: Piala AFF 2022 - Bakal Hadapi Timnas Indonesia, Teerasil Dangda Tak Khawatir Dimatikan Lawan

“Kemarin kami telah berlatih dengan kualitas secara terus menerus," kata Polking, dikutip SuperBall.id dari Matichon.

"Saat ini, hanya ada satu pemain yang cedera, Channarong Promsrikaew, namun ia akan kembali pada laga uji coba berikutnya."

"Sementara pemain lainnya sudah siap berkomitmen dan mencoba untuk membantu satu sama lain," tambahnya.

Lebih lanjut, pelatih berdarah Jerman-Brasil itu meyakini dua laga uji coba akan membantu persiapan timnya.