Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Hanya Thailand, Pemain Ini Sebut Timnas Indonesia Wajib Waspadai Seluruh Tim Pesaing di Grup A Piala AFF 2022

By M Hadi Fathoni - Rabu, 14 Desember 2022 | 05:50 WIB
Pemain timnas Indonesia, Rachmat Irianto (tengah), sedang menguasai bola dalam laga melawan timnas Timor Leste di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Sebagai informasi, Timnas Indonesia tergabung ke dalam Grup A Piala AFF 2022 bersama dengan Thailand, Filipina, Kamboja, dan juga Brunei Darussalam.

Di atas kertas, hanya Thailand lah yang merupakan tantangan berat bagi skuad Garuda.

Akan tetapi, Rian justru enggan meremehkan kesempatan tim-tim lainnya untuk lolos ke babak semifinal.

Sebab, menurutnya setiap tim memiliki motivasi masing-masing untuk meraih kemenangan.

Baca Juga: Berbeda dengan Shin Tae-yong, Park Hang-seo Lakukan Pertandingan Uji Coba Jelang Piala AFF 2022

Hal itu lah yang harus diwaspadai oleh Timnas Indonesia di babak penyisihan Grup A nanti.

Sementara itu, ia juga mengungkapkan bahwa motivasinya saat ini adalah membawa Indonesia menjadi juara Piala AFF 2022.

"Patut diwaspadai semua, karena setiap tim motivasi sendiri-sendiri."

"Jadi, tidak boleh meremehkan dan tetap berjuang sampai akhir."

"Jelas juara, dari saya sendiri (inginnya) juara," tutup Rian.

Timnas Indonesia mengawali kampanyenya di Piala AFF 2022 dengan menjamu Kamboja pada 23 Desember.

Kemudian, mereka melakoni partai tandang ke Kuala Lumpur untuk menghadapi Brunei Darussalam (26/12/2022) dan kemudian bertemu Thailand (29/12/2022).

Lalu ditutup dengan partai away ke markas Filipina pada 2 Januari 2023.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P