Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Melihat gawang yang sudah kosong ditinggal sang kiper, Witan memilih untuk segera menendang bola tersebut.
Sayangnya, bola masih berada tipis di samping gawang dan tak berbuah gol untuk Indonesia.
Beberapa waktu lalu, Shin masih terlihat membela para pemainnya terkait masalah tersebut.
Ia menjelaskan bahwa para pemainnya sedang tak beruntung dalam hal mencetak gol.
Baca Juga: Jelang Timnas Indonesia Vs Vietnam, Presiden Joko Widodo Minta Skuad Garuda Musnahkan Ego Individu
Namun, untuk saat ini Shin tak mau lagi membela para pemainnya jika ada kesalahan dalam hal penyelesaian akhir.
Oleh sebab itu, Shin fokus membenahi penyelesaian akhir para pemainnya jelang laga pertama semifinal melawan Vietnam.
"Kami sudah berlatih dua hari, termasuk hari ini untuk finishing," ucap Shin Tae-yong, dikutip SuperBall.id dari Antara News.
"Setelah selesai menghadapi Filipina, walaupun kami lolos saya menegur dan marah kepada para pemain di ruang ganti."
"Saya menyiapkan tim agar tidak ada lagi istilah tidak beruntung atau tidak bagus soal finshing," sambung pelatih asal Korea Selatan tersebut.