Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pemain Persib Bandung, Victor Igbonefo, yakin bisa mendapatkan hasil terbaik saat bertemu Arema FC pada pertandingan Liga 1 pekan ke-26.
Berbekal poin penuh atas RANS Nusantara, Victor yakin timnya bisa menang dan kembali merebut puncak klasemen Liga 1.
Pemain berusia 37 tahun itu tidak ingin Persib kehilangan poin lagi.
Saat ini Persib Bandung tertinggal 4 poin dari PSM Makassar yang berada di puncak klasemen dengan 53 poin.
"Kalau melihat situasi saat ini, kami tidak mau kehilangan poin lagi," ujar Victor Igbonefo dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.
"Kami akan konsentrasi untuk melawan Arema. Kami harus memenangkan gim ini."
Persib Bandung memang membutuhkan kemenangan agar tetap berada di jalur juara Liga 1.
Selain itu, Persib masih memiliki satu pertandingan penting, yakni melawan Persija Jakarta.
Sebagai informasi, Persib dan Persija adalah dua tim yang tengah berduel untuk menjadi juara Liga 1.
Karena itulah sebelum bertemu dengan Persija Jakarta, Maung Bandung harus menang terus.
Tapi Maung Bandung mendapatkan kabar buruk jelang melawan Arema FC.
Pasalnya pada pertandingan tersebut dilakukan tanpa penonton.
Bagi Igbonefo, bermain tanpa penonton sangat merugikan karena dukungan dari Bobotoh adalah salah satu faktor Persib Bandung selalu mendapatkan kemenangan.
"Sangat sayang karena sebenarnya sekarang kami butuh dukungan Bobotoh."
"Sangat sayang karena ini pertandingan yang penting."
"Tapi, kami tetap harus konsentrasi dan pasti mereka (Bobotoh) dukung kita di rumah dan kita butuh dukungan positif itu dan doa mereka."
Tapi Direktur PT. Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono mengharapkan Bobotoh tetap mendukung tim.
"Karena sudah menjadi keputusan pihak keamanan, maka mari kita semua agar menghormati dan mengikuti peraturan ini."
"Doa serta dukungan seluruh bobotoh dari rumah tetap diharapkan dan pasti akan sampai ke tim."
"Saya meminta kepada bobotoh untuk tidak datang ke stadion.”