Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Alami Debut Kurang Mulus, Aji Santoso Yakin Marselino Ferdinan Sukses di Eropa

By M Hadi Fathoni - Selasa, 28 Februari 2023 | 16:45 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso (kiri) dan pemainnya bernama Marselino Ferdinan (kanan) saat hadir dalam sesi jumpa pers seusai laga pekan ke-18 Liga 1 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banteng, Rabu (18/1/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Aji Santoso memberikan apresiasi kepada mantan anak asuhnya di Persebaya, Marselino Ferdinan.

Hal itu dilakukan oleh Aji setelah Marselino Ferdinan memainkan laga debutnya bersama klub kasta kedua Liga Belgia yakni KMSK Deinze.

Pemain Timnas Indonesia tersebut menjalani laga debutnya saat KMSK Deinze bertarung melawan Jong Genk di Stadion Burgemeester Van de Wiele, Sabtu (25/2/2023).

Di laga tersebut, Marselino hanya bermain 10 menit saja.

Ia masuk di menit ke-80 untuk menggantikan Jeller van Landschoot.

Sayangnya, kehadiran Marsel belum bisa membawa timnya meraih kemenangan di laga tersebut.

KMSK Deinze kalah dengan skor 1-3 pada laga melawan Jong Genk.

Baca Juga: Kata Pelatih KMSK Deinze soal Debut Marselino Ferdinan, Lebih Bagus daripada Pemain Jepang

Meski hanya bermain selama 10 menit, penampilan pemain berusia 18 tahun itu mendapat sorotan dari Aji Santoso.

Mantan pelatih Timnas Indonesia tersebut merasa Marselino sudah tampil maksimal di laga debutnya.

Ia tetap bangga kepada eks anak asuhnya tersebut meskipun belum bisa membawa timnya meraih kemenangan.

Menurutnya, tak semua pemain bisa merasakan kerasnya kompetisi di Eropa.

Oleh sebab itu, dirinya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pemain kelahiran Jakarta tersebut.

"Marselino sudah debut, tentunya tak gampang untuk meraih penampilan di Eropa," ucap Aji Santoso, dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.

"Karena levelnya berbeda dengan di Indonesia," sambungnya.

Lebih lanjut, Aji Santoso berharap Marselino semakin meningkatkan permainannya di Eropa.

Pasalnya, setelah ini persiangan untuk memperebutkan posisi inti KMSK Deinze diprediksi Aji semakin berat.

Baca Juga: Jalani Debut Kurang Baik Bersama KMSK Deinze, Marselino Ferdinan: Tak Masalah, Ini Pengalaman Luar Biasa untuk Saya

Namun, ia yakin Marselino akan menunjukkan permainan yang sangat luar biasa di klub asal Belgia tersebut.

"Saya sangat yakin dengan kemampuan yang dimiliki oleh Marselino."

"Dan mudah-mudahan debut ini menjadi titik awal Marselino bisa berkiprah di Eropa lebih baik lagi," pungkasnya.

Di sisi lain, penampilan Marselino Ferdinan juga mendapat apresiasi dari pelatih KMSK Deinze, Marc Grosjean.

Grosjean menjelaskan bahwa kemampuan Marselino berada di atas rata-rata.

Ia pun mengaku terkesima dengan permainan yang dimiliki oleh wonderkid milik Indonesia tersebut.

Menurutnya, penampilan Marsel selayaknya pemain yang sudah tampil lama di kancah sepak bola Eropa.

Baca Juga: Bukan Pujian, Umpatan Kotor Sang Kakak Warnai Debut Marselino Ferdinan

"Saya sangat antusias dengan Marselino. Dia memiliki kualitas di atas rata-rata," kata Marc Grosjean.

"Dia sudah sangat terintegrasi secara sosial. Dia seperti sudah berada di sini selama berbulan-bulan," imbuhnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Aji Santoso Bangga Saksikan Marselino Ferdinan Debut di Eropa"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P