Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Superior di dua laga pertama, Vietnam malah terpeleset di pertandingan terakhir Grup B Piala Asia U-20 2023. Tapi, pelatih The Golden Stars tetap mengatakan timnya yang terbaik.
Memulai laga terakhir di Grup B dengan beban tidak terlalu berat, Vietnam hanya butuh hasil imbang dari Iran.
Tapi pada pertandingan tersebut anak didik Anh Hoang Tuan malah kalah 1-3 dari Iran.
Harapan Vietnam untuk tembus perempat final Piala Asia U-20 2023 pun sirna.
Baca Juga: Turut Berduka untuk Tragisnya Vietnam di Piala Asia U-20 2023
Setelah pertandingan, Hoang Tuan meminta maaf kepada suporter Vietnam karena tidak bisa memenuhi target awal.
"Saya meminta maaf kepada para penggemar Vietnam. Kami tidak memenuhi misi kami, tidak memenuhi harapan besar dari orang-orang," ujar Anh Hoang Tuan dikutip SuperBall.id dari laman Zing News.
Hoang Tuan menambahkan permainan anak didiknya sudah cukup bagus.
Tapi mereka kalah hanya karena terkuras energinya saat melawan Qatar dan Australia.
"Saya masih menyayangkan sekarang karena para pemain tampil sangat baik di dua pertandingan sebelumnya, bahkan tidak bermain buruk melawan Iran," lanjutnya.
"Tubuh anak-anak lebih kecil dan kekuatan fisik mereka telah terkuras setelah pertandingan yang menegangkan baru-baru ini."
"Sehingga mereka tidak bisa bermain dengan baik lagi."
Baca Juga: Deretan Kelemahan Timnas U-20 Indonesia Menurut Shin Tae-yong dari 3 Laga Piala Asia U-20 2023
Selain itu, dia melihat faktor aturan yang menjadi dasar Vietnam tersingkir dari Piala Asia U-20 2023.
Seperti diketahui, Vietnam memiliki poin yang sama dengan Iran dan Australia (6 poin).
Tapi The Golden Stars muda harus tersingkir karena kalah selisih gol dari dua tim tersebut.
"Para pemain berusaha keras tetapi itu sangat kejam karena aturan turnamen. Tiga tim dengan skor yang sama, pada akhirnya, Vietnam tersingkir."
Setelah gagal di Piala Asia U-20 2023, Anh Hoang Tuan berharap para pemain mampu melanjutkan permainan baiknya hingga timnas senior.
"Turnamen ini menjadi landasan bagi mereka untuk lebih berjuang di masa depan," ujarnya.
Rekan Vietnam dari ASEAN juga tumbang yakni Timnas U-20 Indonesia.
Baca Juga: Pelatih Uzbekistan Puji Pertahanan Solid Timnas U-20 Indonesia Usai Imbangi Timnya di Kandang
Skuad Garuda Nusantara memang memiliki tugas berat, mereka harus menang atas Uzbekistan dengan selisih 2 gol.
Namun, Muhammad Ferarri dkk gagal menang setelah selama 90 menit ditekan terus oleh Uzbekistan.
Timnas U-20 Indonesia hanya menempati peringkat ke-3 dan tidak berhak atas tiket perempat final Piala Asia U-20 2023.