Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sejauh ini ada tiga kandidat yang siap menggantikan Indonesia.
Ketiga kandidat tersebut adalah Peru, Argentina, dan Qatar.
Di lain sisi, batalnya Indonesia menjadi tuan rumah ditanggapi oleh Presiden Joko Widodo.
Jokowi langsung mengadakan keterangan pers terkait hal ini.
"Assalamualaikum, tadi malam saya telah mendapatkan laporan dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, bhawa FIFA telah membatalkan Piala Dunia U-20 di Indonesia," ucap Joko Widodo, dikutip SuperBall.id dari YouTube Sekretariat Presiden.
Orang nomor satu di Indonesia tersebut menjelaskan bahwa ia paham dengan perasaan masyarakat dan para pemain Timnas U-20 Indonesia.
Jokowi paham bahwa semua yang ingin ajang tersebut berlangsung di Indonesia mengalami kekecewaan yang teramat besar.
Namun, ia meminta seluruh masyarakat bisa menghormati keputusan FIFA.
"Tentunya kita harus menghormati keputusan ini, kita tahu keputusan ini membuat banyak masyarakat kecewa."