Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Drawing Piala Asia 2023 - Pelatih Thailand Waspadai Penakluk Timnas Argentina di Piala Dunia

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 13 Mei 2023 | 11:10 WIB
Alexandre Mano Polking menerima kabar untuk mengasuh Timnas Indonesia. (SOHA.VN)

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking, memberikan tanggapannya terkait hasil undian atau drawing Piala Asia 2023 Qatar.

Adapun pengundian grup Piala Asia 2023 digelar di Katara Opera House, Doha, Qatar, Kamis (11/5/2023) sore WIB.

Berdasarkan hasil undian, Timnas Thailand tergabung di Grup F bersama Arab Saudi, Oman, dan Kirgistan.

Menanggapi hasil undian, pelatih Thailand Alexandre Polking mengaku sudah mengetahui sedikit tentang calon lawannya.

Baca Juga: Media Vietnam: Demi Jago di Piala Asia 2023, Indonesia Akan Naturalisasi 7 Pemain Eropa

Meski begitu, ia mengaku perlu melakukan analisis lebih dalam terhadap ketiga pesaing timnya di Grup F.

"Kami memiliki banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan," kata Polking, dikutip SuperBall.id dari laman AFC.

"Kami tahu sedikit tentang tim mereka tetapi sekarang kami perlu melakukan analisis lebih dalam," tambahnya.

Lebih lanjut, juru taktik berusia 47 tahun itu mengaku mewaspadai satu-satunya kontestan Piala Dunia 2022 di Grup F, Arab Saudi.

Pelatih berdarah Jerman-Brasil itu menyebut wakil Asia Barat itu sebagai tantangan terbesar bagi timnya.

Apalagi jika melihat penampilan Arab Saudi di Piala Dunia 2022 yang juga berlangsung di Qatar beberapa waktu lalu.

The Green Falcons, julukan Arab Saudi, bahkan mampu mengalahkan Argentina yang keluar sebagai juara di akhir turnamen.

"Di atas kertas tantangan terbesar kami tentu saja Arab Saudi," kata Polking.

"Terlebih lagi setelah penampilan fantastis mereka di Piala Dunia 2022 Qatar."

"Performa mereka luar biasa, terutama kemenangan mereka melawan Argentina yang akhirnya menjadi juara," tambahnya.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Skuad Garuda Lawan Irak dan Jepang di Stadion Bekas Piala Dunia 2022

Dari segi peringkat, Thailand menjadi tim dengan ranking FIFA terendah di antara tim-tim lain di Grup F.

Oleh karena itu, Polking mengakui bahwa timnya harus tampil baik di setiap laga jika ingin lolos ke babak berikutnya.

"Kami masih memiliki delapan bulan tersisa sebelum turnamen," kata Polking.

"Karenanya sangat sulit untuk memastikan pertandingan mana yang mudah dan mana yang sulit."

"Tetapi dengan menjadi tim Pot 4, kami sudah tahu bahwa kami harus tampil baik di setiap langkah dan melakukan yang terbaik untuk lolos ke babak berikutnya," tambahnya.

Piala Asia 2023 akan menjadi partisipasi kedelapan bagi Thailand di turnamen empat tahunan itu.

Pada edisi terakhir di tahun 2019, Thailand berhasil lolos ke babak 16 besar sebelum disingkirkan China.

Adapun prestasi terbaik Thailand di Piala Asia adalah finis ketiga pada keikutsertaan pertama mereka di tahun 1972.

Sementara pada lima partisipasi lainnya, langkah Thailand selalu kandas di babak penyisihan grup.

Masing-masing pada edisi 1992, 1996, 2000, 2004, dan 2007.

Baca Juga: Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam di Piala Asia 2023, Indra Sjafri: Kalau Tak Mau Bertemu, Pindah Planet Saja

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P